Surya Paloh: Ada Framing Sistematis Mau Rusak Hubungan Nasdem-Jokowi

Surya Paloh: Ada Framing Sistematis Mau Rusak Hubungan Nasdem-Jokowi

Jumat, 11 November 2022 – 15:48 WIB

VIVA Politik – Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh, menyebut ada pihak yang secara sistematik ingin merusak hubungannya dengan Presiden Joko Widodo pasca Nasdem mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai calon presiden 2024.

Sengaja untuk Merusak Hubungan

“Kalau ada yang mencoba mengusik, mem-frame kita, Jokowi emoh kepada Nasdem, itulah frame yang dilakukan agar Jokowi tidak suka dengan Nasdem. Itu pasti upaya yang dilakukan secara sistematik dan sengaja untuk merusak hubungan yang sudah terjaga sedemikim rupa,” kata Paloh saat HUT ke-11 Nasdem di Senayan pada Jumat, 11 November 2022.

Bacaan Lainnya
Presiden Jokowi dan Surya Paloh

Presiden Jokowi dan Surya Paloh

Nasdem Masih Berada di dalam Koalisi Pemerintahan Jokowi

Dari perspektif Nasdem, Paloh menegaskan sampai hari ini masih berada dalam koalisi pemerintahan di bawah Presiden Jokowi. Dengan begitu, seluruh kader Nasdem akan terus berupaya memberikan dukungan sepenuhnya kepada Presiden Jokowi sampai akhir masa jabatannya pada 2024.

“Saya katakan kita tetap menunjukkan upaya dan upaya kita memberikan dukungan sepenuhnya untuk keberhasilan jalannya roda administrasi pemerintahan, di bawah kepemimpinan Presiden Joko Widodo sampai akhir masa jabatan beliau. Ini perlu kita tegaskan,” kata dia.

source

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *