Minggu, 29 Januari 2023 – 13:03 WIB
VIVA Politik – Presiden Joko Widodo (Jokowi) berkomentar soal putra bungsunya yaitu Kaesang Pangarep yang akan terjun ke dunia politik. Jokowi mengaku tidak akan ikut – ikutan soal keputusan yang akan di ambil oleh Kaesang.
Selain itu, Mantan Wali Kota Solo itu juga mengatakan, Kaesang sudah memiliki keluarga sendiri dan dia beranggapan bahwa putra bungsunya itu dapat memutuskan segala hal sesuatu, termasuk saat akan terjun ke dunia politik.
“Saya enggak memengaruhi, saya tidak memutuskan karena mereka sudah punya keluarga sendiri. Harus bertanggungjawab, bisa memutuskan sendiri, saya enggak akan ikut-ikut,” ujar Jokowi kepada wartawan di kawasan Bundaran HI, Jakarta Pusat, Minggu 29 Januari 2023.
Jokowi juga mengatakan bahwa Kaesang sudah melakukan pembicaraan kepadanya soal ingin terjun ke dunia politik. Presiden menyebut dirinya akan memberi kebebasan kepada Kaesang.
“Sudah ngomong ke saya, tapi saya selalu memberikan kebebasan pada mereka,” katanya.
Sebelumnya, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka membeberkan isi pembicaraan saat pertemuannya dengan Presiden Jokowi pada Senin, 23 Januari 2023. Salah satu pembahasan dalam pembicaraan itu cukup mengagetkan karena terungkap jika putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep kepincut untuk terjun ke politik mengikuti jejak kakaknya yang juga Wali Kota Solo.
Halaman Selanjutnya
Momen tersebut terjadi ketika Presiden Jokowi dan keluarganya makan siang di Ono Solo Coffee dan Eatery di kawasan Ngarsopuro usai meninjau Solo Solo Safari dan Solo Techno Park pada Senin, 23 Januari 2023. Selain membahas tentang progres pembangunan di Solo, dalam kesempatan itu juga membahas soal keputusan Kaesang Pangarep.
source