Pemain Malaysia yang menendang wajah pemain Vietnam dihukum 2 pertandingan

Pemain Malaysia yang menendang wajah pemain Vietnam dihukum 2 pertandingan

Jakarta, CNN Indonesia

Pemain timnas Malaysia Azam Azmi Murad mendapat sanksi berat usai menendang wajah pemain Vietnam Doan Van Hau di Piala AFF 2022.

Dalam pertandingan ketiga babak penyisihan Grup B Piala AFF 2022 antara Vietnam vs Malaysia, 27 Desember lalu, Azam Azmi diusir wasit dengan kartu merah karena dianggap menyakiti penggawa Vietnam Doan Van Hau saat keduanya terjatuh di sisi luar lapangan.

Wasit asal Jepang Ryuji Sato melihat hal itu sebagai sebuah kesengajaan lalu memberi kartu merah kepada Azam Azmi. Tak hanya itu, wasit juga memberi hadiah penalti untuk Vietnam.

Bacaan Lainnya

AFF juga turut memberi hukuman kepada pemain 21 tahun itu. Dalam surat edaran resmi, Azam dilarang turun dalam dua pertandingan yang digelar oleh AFF.

Artinya pemain yang biasa dipasang sebagai bek kanan absen pada laga Malaysia vs Singapura pada laga pamungkas Grup B Piala AFF 2022, Selasa (3/1). Jika Malaysia lolos semifinal Piala AFF, Azam juga tidak boleh bertanding.

“Larangan bertanding akan berlaku pada pertandingan 3 Januari 2023 antara Malaysia dan Singapura. Larangan pertandingan juga berlaku di pertandingan AFF selanjutnya sesuai dengan Pasal 38.2.1 tentang Kedisiplinan dan Kode Etik,” tulis AFF dalam surat resmi.

Selain larangan tampil, pemain Trengganu itu juga wajib membayar denda sebesar US$1.000 atau setara dengan Rp15,5 juta. Azam harus membayar denda dalam kurun waktu 30 hari sejak keputusan AFF dikeluarkan.

“Muhammad Azam Bin Azmi Murad harus membayar denda sebesar US$1.000 sesuai dengan Pasal 48.2 tentang Kedisiplinan dan Kode Etik,” tulis AFF.

Untuk mencegah kejadian serupa, AFF mengancam Azam dengan sanksi yang lebih berat jika yang bersangkutan kembali mengulangi tindakan serupa. AFF mengirim peringatan itu kepada Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM).

“Muhammad Azam Bin Azmi Murad diinformasikan bahwa kesalahan serupa akan menghasilkan konsekuensi hukuman yang lebih berat,” tulis AFF.

[Gambas:Video CNN]

(ikw/har)








source

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *