Kontingen Pramuka Pidie Bertolak ke Banda Aceh, Ikuti MTR ke 23

Kontingen Pramuka Pidie Bertolak ke Banda Aceh, Ikuti MTR ke 23

PIDIE, BidikIndonesia.com Kontingen Gerakan Pramuka Pidie bertolak ke Banda Aceh untuk mengikuti Musabaqah Tunas Ramadhan Pramuka ke XXIII, pada 23 -27 Maret 2024.

Adapun jumlah kontingen Pidie sebanyak 44 orang yang terbagi menjadi 23 qari dan qariah, terdiri dari lima siswa MAN1 Sigli, SMAS Darussa’dah satu Siswa, SMA Ulumul Quran dua siswa, MAN 7 Pidie satu siswa, SMP YPPU Sigli lima siswa, MTsN MUQ Pidie satu siswa, MIN 18 Pidie satu siswa, MTsN Al Furqan tiga siswa, MTsN 6 Pidie dua siswa, dan dari Unigha Sigli satu mahasiswa. Sedangkan 21 orang lainnya adalah pembina, pendamping dan official.

Nantinya mereka akan mengikuti lima cabang yang diperlombakan, yakni Tilawah, Tahfiz Quran, Syarhil Quran, Fahmil Quran, dan Khatil Quran, Putra putri.

Mereka dilepas secara simbolis oleh Penjabat Bupati Pidie, Wahyudi Adisiswanto, Sabtu 23 Maret 2024, didampingi ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka setempat, Samsul Azhardan, sejumlah pejabat lainnya.

Dalam arahannya, Pj Bupati Pidie menyebutkan Pramuka harus dapat mengambil peren sebagai generasi muda untuk membangun akhlak dan menjadi contoh bagi yang lain.

Bacaan Lainnya

“Pramuka mengambil peran untuk membangun akhlak bagi generasi muda,” katanya.

Selain itu, katanya, dalam setiap kesempatan Pramuka itu selalu ceria dan disiplin serta bertangung jawab sesuai dengan Dasa Darma Pramuka.[KBA]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *