Senin, 14 November 2022 – 15:19 WIB
VIVA Politik – Wakil Ketua Komisi III DPR RI Fraksi Partai Gerindra, Desmond Junaidi Mahesa menyampaikan masalah dirinya dengan kader PDIP sudah selesai. Desmond sebelumnya digeruduk kader PDIP karena pernyataannya yang diduga menghina Presiden pertama RI Sukarno dan keluarga besar PDIP.
Dia mengaku sudah meminta maaf saat didatangi Kader PDIP di Purworejo, beberapa hari lalu. “Sudah clear,” kata Desmond ditanyai awak media di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Senin, 14 November 2022.
Desmond merasa ucapanya sebelumnya itu muncul secara tidak sopan. Maka itu, Dia langsung memohon maaf atas pernyataannya tersebut.
“Saya merasa itu muncul tidak sopan, saya minta maaf,” ujarnya.
Meski demikian, ia menekankan jika pernyataannya itu sebenarnya tidak ada yang salah. “Tapi, bicara statement, bukan sesuatu yang salah,” ujarnya.
Sebelumnya, viral video Desmond digeruduk massa kader PDIP. Pernyataan Desmond diduga memancing amarah kader PDIP lantaran dianggap menghina Sukarno atau Bung Karno.
source