Trio Timnas Gabung Latihan Persib

Trio Timnas Gabung Latihan Persib

Jakarta, CNN Indonesia

Tiga pemain Timnas Indonesia Marc Klok, Ricky Kambuya, dan Rachmat Irianto sudah kembali bergabung dengan latihan Persib Bandung di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, Jumat (13/1) malam.

Ini adalah kali pertama sejak memperkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2022, Klok, Kambuaya dan Irianto bergabung dengan latihan Persib.

Dikutip dari situs resmi Persib, Irianto masih menjalani latihan terpisah dari pemain lainnya. Ia berlatih bersama Febri Hariyadi dan Reky Rahayu. Sementara Zalnando dan Kevin David Rumakiek menjalani pemulihan.

Bacaan Lainnya

Klok mengaku dalam kondisi bugar setelah menuntaskan tugasnya bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2022. Pemain naturalisasi berdarah Belanda itu mengaku siap kembali bermain untuk Persib.

“Saya sehat dan sangat fit. [Di Piala AFF 2022] saya banyak main, tiga minggu main di enam pertandingan. Jadi, saya main terus, sedikit capek, tapi kondisi saya sangat bagus,” kata Klok.

“Kita fokus untuk Persib lagi. Hampir dua bulan [tidak bersama Persib], tapi saya sangat senang, tim perform bagus sekali, posisinya juga sangat baik dan menang luar biasa lawan Persija. Saya senang bisa kembali, berkontribusi lagi untuk tim dan Bobotoh dan saya lihat laga di depan dan putaran kedua,” ucap Klok.

Persib semula dijadwalkan menghadapi Bhayangkara FC pada lanjutan Liga 1 di Stadion Wibawa Mukti, Minggu (15/1). Namun laga itu kemudian ditunda berdasarkan keputusan PT Liga Indonesia Baru.

Sato perpanjang kontrak

Manajemen Persib resmi memperpanjang kontrak bek asal Filipina, Daisuke Sato. Bek 28 tahun itu diperpanjang kontraknya oleh Persib hingga 2025.

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB), Teddy Tjahjono, mengatakan penampilan apik bek berdarah Jepang dengan paspor Filipina tersebut menjadi salah satu pertimbangan perpanjangan kontrak.

Sato, dikatakan Teddy, mempunyai peran vital sepanjang putaran pertama Liga 1 2022/2023. Karena itu pelatih Luis Milla merekomendasikan perpanjangan kontrak Sato.

“Kami sepakat melanjutkan kerja sama untuk dua tahun ke depan. Sesuai rekomendasi tim pelatih, Persib masih membutuhkan peran Sato,” kata Teddy.

Sepanjang putaran pertama Liga 1 musim ini, Sato tampil dalam 16 dari 17 pertandingan Persib. Sato harus absen dalam satu pertandingan akibat hukuman akumulasi kartu kuning. Sato menjadi pemain Persib dengan menit bermain terbanyak, 1.376 menit, dengan sumbangan satu gol.

[Gambas:Video CNN]

(har)





source

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *