ACEH BESAR, BidikIndonesia.com Balai Latihan Kerja komunitas Lamteuba mulai produksikan hasil pertanian.
Sebanyak 27 Balai Latihan Kerja Komunitas (BLKK) di Provinsi Aceh melakukan akad kerjasama (MoU) dengan Balai Pelatihan Vokasi dan Produktifitas Banda Aceh yang ditandatangani Kepala Balai, Rahmad Faisal. Sedangkan ke 27 Balai Latihan Kerja Komunitas (BLKK) lainnya ditandatangani kepalanya masing masing, Senin (20/5/2024).
Kepala BLKK Iskandarmuda Lamteuba Aceh Besar Riantofani MSi salah satu kepala Balai, menyebutkan pihaknya saat ini telah melakukan latihan kerja berupa pengolahan hasil pertanian terhadap santri dan masyarakat setempat.
Menurut Riantofani yang didampingi Instruktur utamanya Muhammad Iqbal MP akad kerjasama ini diharapkan mampu meningkatkan produktifitas Balai yang dikelolanya pada tahun 2024 ini.
Katanya, hasil pelatihan dan praktik santri serta unsur masyarakat Kemukiman Lamteuba 2023 lalu sebanyak 16 orang telah berhasil memproduksikan, antara lain Jahe Instan, Salat buah Mayo, Selei Nenas, selei strowbery, syrop semangka, anget pisang, syrop buah naga, permen dan lain lain.
Pengurus Yayasan Perguruan Iskandarmuda Prof Dr Syafei Ibrahim menambahkan, Balai Latihan Kerja Komunitas (BLKK) Kampus Iskandarmuda Lamteuba Aceh Besar dibangun atas kerjasama Kementrian ketenagakerjaan beberapa tahun lalu.
Selain santri dilahan 32 hektar kampus alam ini juga terdapat mahasiswa Unida yang kuliah sambil bekerja.
“Saat ini mahasiswa tersebut terdapat dalam 3 prodi, Ilmu administrasi, Ilmu komunikasi dan Agroteknologi,” tutup Prof Syafei Ibrahim yang juga rektor Unida Banda Aceh.[APJN]