Serikat Perusahaan Pers (SPS) Aceh menggelar acara halal bihalal, di Kantor SPS Aceh.
Banda Aceh | BidikIndonesia – Serikat Perusahaan Pers (SPS) Aceh menggelar acara halal bihalal pada Sabtu (19/4/2025) di Kantor SPS Aceh, Banda Aceh. Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran pengurus SPS Aceh, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Aceh, serta pimpinan umum Harian Rakyat Aceh.
Acara berlangsung dalam suasana hangat dan penuh keakraban, menjadi momentum untuk mempererat tali silaturahmi sekaligus saling memaafkan pasca bulan suci Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah.
Ketua SPS Aceh, Mukhtarruddin Usman, dalam sambutannya menekankan pentingnya memperkuat solidaritas antar pengelola media di Aceh. Ia juga menyoroti perlunya peningkatan kualitas jurnalisme melalui penguatan redaksi dan konten, serta optimalisasi pemasaran dan periklanan guna mendukung kelangsungan operasional perusahaan pers.
“Momentum halal bihalal ini kita harapkan bisa mempererat silaturahmi dan menjadi ajang saling memaafkan,” ujar Mukhtarruddin yang juga merupakan Pimpinan Media Aceh.
Ia turut mengajak seluruh anggota SPS untuk terus berbagi informasi dan peluang usaha sebagai bentuk solidaritas dalam mewujudkan kesejahteraan bersama.
Ceramah Agama dan Diskusi Bisnis Pers
Kegiatan ini juga diisi dengan ceramah agama oleh Tgk Husnan, yang menekankan pentingnya ilmu agama dalam kehidupan sehari-hari, baik dalam konteks duniawi maupun ukhrawi. Ia menyebut, ilmu agama sangat dibutuhkan oleh setiap pemimpin dan kepala rumah tangga.
Acara kemudian dilanjutkan dengan makan siang bersama dan diskusi mengenai kondisi bisnis pers di Aceh yang saat ini dihadapkan pada berbagai tantangan dan hambatan.[Harian-RI]
Rangkaian kegiatan ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh Tgk Husnan, yang juga menjabat sebagai Kepala Bidang Keagamaan SPS Aceh.