Ketum KONI Aceh Besar Lepas Pemain PSAB Arungi Liga 4 di Surabaya

Ketum KONI Aceh Besar Lepas Pemain PSAB Arungi Liga 4 di Surabaya

Kota Jantho | BidikIndonesia.com – Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Aceh Besar, Bakhtiar, ST, MSi, melepaskan pemain Persatuan Sepakbola Aceh Besar (PSAB) mengarungi Liga 4 nasional yang bergulir pada 21 April di Stadion Thor Surabaya Jawa Timur.

Pengelepasan pemain itu dilakukan di Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM) Blang Bintang, Aceh Besar, Minggu (20/4/2025).

Pada kesempatan itu, Bakhtiar memberikan motivasi kepada pemain PSAB untuk bermain secara all out dalam mengarungi Loga 4 nasional.

Baginya, 19 pemain yang berangkat menuju Surabaya merupakan pemain pilihan yang selama ini telah ditempah dengan berbagai persiapan.

“Kalian berangkat bukan untuk tamasya, tunjukan bahwa kalian memang layak untuk bertanding di Liga 4 nasional di Surabaya,” kata Bakhtiar.

Bacaan Lainnya

Ketua KONI Aceh Besar itu juga menyampaikan, jika pemain PSAB harus memiliki tanggung jawab untuk membawa nama Aceh Besar dipentas nasional.

“Tunjukan profesionalisme kalian sebagai pemain, Pemerintah Aceh Besar terus mensupport pemain PSAB hingga menjuarai Liga 4 nasional dan bisa promosi ke liga 3, insya Allah jika ada kesempatan saya bersama Pimpinan DPRK Aceh Besar akan membersamai kalian di Surabaya nanti,” ujar Bakhtiar yang juga anggota DPRK Aceh Besar.

Plt Ketua Umum PSAB, Mariadi ST, MM, menyampaikan motivasi saat melepaskan pemain Persatuan Sepakbola Aceh Besar (PSAB) mengarungi Liga 4 nasional di Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM) Blang Bintang, Aceh Besar, Minggu (20/4/2025).

Hal yang sama juga diungkapkan oleh Plt Ketua Umum PSAB Aceh Besar, Mariadi, ST, MM, hingga sampai saat ini Pemkab Aceh Besar memberikan dukungan penuh untuk PSAB dalam menjalani pertandingan sepakbola nasional.

Menurutnya, liga 4 tersebut merupakan ajang unjuk skill pemain PSAB dipentas nasional.

“Jangan lupa, bahwa kalian berangkat dengan membawa nama Aceh Besar, maka jaga marwah nama Aceh Besar, jangan sampai kalah sebelum bertanding.

Berikan kemampuan terbaik kalian, jalankan permainan sesuai arahan pelatih,” terangnya.

Mariadi juga mengharapkan dukungan dan doa dari seluruh masyarakat Aceh Besar dimanapun berada, agar perjalanan tim PSAB dalam mengarungi Liga 4 nasional berjalan dengan baik dan mendapatkan hasil yang baik.

“Mohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat Aceh Besar, mudah-mudahan kita mampu meraih target yang telah ditetapkan oleh para coaching staf PSAB,” pintanya.

Foto bersama pemain dan official bersama Ketua KONI Aceh Besar usai pelepasan tim Persatuan Sepakbola Aceh Besar (PSAB) mengarungi Liga 4 nasional di Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM) Blang Bintang, Aceh Besar, Minggu (20/4/2025).

Sementara itu, Manajer PSAB, Wahyu ‘Al-Yunirun’ menyatakan tim PSAB memboyong 19 pemain dan sembilan pelatih serta offisial sudah siap tampil di Liga 4 Nasional di Surabaya, Jawa Timur.

Dia mengakui, semua tim yang tergabung dalam Grup L sama-sama memiliki tim yang kuat.
“Kita tidak mau muluk-muluk. Target kami, lolos fase grup terlebih dahulu,” katanya

Ia menyampaikan, putaran nasional Liga 4 2024-2025, terdapat 64 tim yang dibagi dalam 16 grup, masing-masing terdiri dari empat tim.

Pada babak 64 besar, menerapkan format home tournament dengan setengah kompetisi.

Nantinya, juara dan runner-up grup berhak lolos ke babak 32 besar.

Untuk babak 64 besar bakal digelar dari 21 sampai 26 April 2025. Kemudian, babak 32 besar dari 29 April sampai 4 Mei 2025, juga menerapkan home tournament dengan format setengah kompetisi yang dibagi dalam delapan grup.

Juara dan runner-up grup lolos ke babak 16 besar. Selanjutnya babak 16 besar akan digelar dari 10 sapai 15 Mei 2025, juga dengan home tournament dan format setengah kompetisi.

Juara dan runner-up grup lolos ke babak 8 besar.

Pada babak 8 besar, bakal dibagi dua grup (masing-masing empat tim) yang nantinya juara grup lolos ke babak final.

Babak ini akan digelar dari 20 sampai 24 Mei dengan format setengah kompetisi dan home tournament. Laga final akan digelar dengan format gugur, hanya satu pertandingan pada 27 Mei 2025.

Sedangkan untuk jatah promosi ke Liga 3 (Nusantara) 2025-2026, ada delapan tim dari kompetisi musim ini.

Artinya, tim yang lolos ke babak 8 besar sudah dipastikan mendapatkan jatah tersebut.(**)

 

.

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *