BANDA ACEH, BidikIndonesia | Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Unsyiah luncurkan kegiatan perdana FECo, Kamis (14/11/2024).
Forum FECO ini merupakan inisiasi dari Ms. Marisa Yoestara, M.A (TESL) sebagai upaya optimalisasi layanan pembelajaran bahasa Inggris di prodi. Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara dosen dengan mahasiswa ESA (English student Association) yang direncanakan berlangsung setiap hari Kamis pukul 16.00-17.30 di laboratorium Bahasa Prodi Pendidikan Bahasa Inggris FKIP USK.
“Acara ini saat ini masih dibatasi untuk prodi pendidikan bahasa Inggris FKIP USK saja,” ucap Marisa.
Peluncuran acara ini mendapat dukungan penuh dari ketua jurusan bapak Prof. Dr. Asnawi, S.Pd., M.Pd, Sekretaris Jurusan ibu Nira Erdiana, S.Pd., M.Pd dan ibu Kaprodi Ibu Dr. Dian Fajrina, S.Pd., M.Ed juga dosen prodi lainnya terlebih karena forum ini sangat bermanfaat bagi peningkatan kemampuan bahasa Inggris mahasiswa, terutama speaking skill.
Prof. Asnawi menyampaikan besar harapan bahwa FECo nantinya akan memperluas target peserta nya ke level mahasiswa FKIP bahkan kalau bisa ke level universitas.
Para peserta yang hadir terlihat sangat antusias mengikuti kegiatan minggu pertama FECo ini yang berupa watching Alvin and the Chipmunks movie+puzle game. Ms marisa menyatakan forum FECo ini tidak akan berjalan tanpa usaha keras dan bantuan dari ms. Anisah, S.Pd. M.A dan anak2 ESA; sultan, nadia, lisa, allisa, syara, munira, novi, melisa, nini, dan diva.
Ms.marisa juga berterimakasih pada sahabatnya, Dian Afrina, SE yang turut membantu mendokumentasikan kegiatan perdana mereka kemarin.
Forum FECo yang memiliki slogan “fluency starts here” ini akan mengusung tema latihan berbahasa Inggris yang berbeda-beda tiap minggunya. Untuk kamis depan temanya adalah cultueal sharing. FECo akan mengundang dosen Oberlin Shansi dari north carolina, ms. Yana dan beberapa dosen dan mahasiswa manca negara. So let’s join us and dont miss it guys. [*]