Aceh Tamiang|Bidikindonesia.com-Bupati Aceh Tamiang, Irjen Pol. (P) Drs. Armia Pahmi, MH bersama Ferry Irwandi, Choki Pardede, Yayasan Cakra Abhipraya Renponsif, Malaka Project dan Kitabisa.com melakukan peletakan batu pertama pembangunan Madrasah Diniyah Taklimiyah Awaliyah(MDTA) Al-Ihsan dan SDN Kota Lintang di Kampung Kota Lintang, Kec. Kota Kualasimpang, Senin, (26/1/26).
Kedua sekolah ini merupakan sekolah yang hancur akibat terjangan banjir pada November 2025 lalu.
Bupati Armia menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Yayasan Cakra Abhipraya Responsif dalam mendukung pembangunan fasilitas pendidikan, khususnya Madrasah Diniyah Takmiliyah Awaliyah (MDTA) dan Sekolah Dasar di Kota Lintang.
“Ini adalah bentuk nyata kepedulian anak muda terhadap isu kemanusiaan dan lingkungan. Pembangunan gedung sekolah bukan sekadar menyusun batu bata dan semen. Ini adalah tentang membangun pondasi masa depan bangsa,” tutur Bupati usai peletakan batu pertama.
Lebih lanjut, kolaborasi antara MDTA Al-Ihsan dan SD Negeri Kota Lintang mencerminkan semangat kita dalam menyeimbangkan ilmu pengetahuan umum dengan penguatan karakter religius sejak dini.
Bupati berharap dengan kehadiran rekan-rekan influencer dalam kegiatan ini diharapkan mampu menyebarkan pesan positif bahwa membangun daerah adalah tanggung jawab kita bersama serta wujud gerakan nyata kolaborasi antara masyarakat dan pemerintah untuk mempercepat pemulihan pasca bencana hidrometeorologi.
Proses pembangunan akan dilakukan satu persatu. Pembangunan pertama dilakukan pada gedung MDTA. Nantinya, setelah pembangunan gedung MDTA selesai, gedung ini akan digunakan juga oleh siswa SDN Kota Lintang dengan menggunakan pembagian jadwal sambil menunggu proses pembangunan SDN. ( poris)
