Babak I: Gol Arkhan Fikri Bawa Indonesia U-20 Unggul 1-0 Atas Fiji

Babak I: Gol Arkhan Fikri Bawa Indonesia U-20 Unggul 1-0 Atas Fiji

Jakarta, CNN Indonesia

Timnas Indonesia U-20 unggul 1-0 atas Fiji U-20 pada babak pertama Turnamen Mini di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat (17/2).

Melawan Fiji kali ini menjadi ujian bagi Timnas Indonesia U-20 yang tidak diperkuat sejumlah pemain inti seperti Marselino Ferdinan, Ronaldo Kwateh, Muhammad Ferrari, hingga Cahya Supriyadi.

Tanpa pemain andalan itu Indonesia tetap mendominasi permainan dan bermain menyerang.Tendangan kaki kiri Dony Tri Pamungkas pada menit kesembilan diblok pertahanan Fiji.

Bacaan Lainnya

Bencana nyaris terjadi bagi Indonesia setelah Sulthan Zaky salah komunikasi dengan Marcel Januar. Bola dari Zaki direbut Thomas Arthur.

Pada babak pertama ini tim asuhan Shin Tae Yong melakukan pressing saat kehilangan bola. Taktik itu membuat Fiji cepat kehilangan bola.

Garuda Nusantara kerap bisa menembus pertahanan Fiji. Hanya saja masih bermasalah dalam final pass atau operan terakhir yang bisa menjadi peluang gol.

Tendangan Arkhan Fikri pada menit ke-25 melayang tipis di atas mistar gawang Aydin Ashaz.

Indonesia bisa saja mendapatkan peluang gol pada menit ke-26. Akan tetapi Ginanjar Wahyu yang memegang bola memilih memberikan umpan terobosan kepada Rabbani, sementara Arkhan berdiri bebas di sisi kanan.

Indonesia akhirnya memecah kebuntuan pada menit ke-36 lewat tendangan kaki kanan Arkhan Fikri yang memanfaatkan assist Ginanjar Wahyu.

Ginanjar dengan cerdik lepas dari kawalan pemain belakang Fiji. Setelah sampai di kotak penalti lawan, Ginanjar memberikan umpan tarik ke tengah kotak penalti yang disambar Arkhan dengan tenangan first time.

Indonesia hampir menambah keunggulan pada menit ke-45 jika tendangan kaki kanan Dony Tri tidak ditangkap kiper Aydin Ashaz. Pada menit injury time, sundulan Ginanjar masih menyamping tipis di sisi kanan. Indonesia U-20 unggul 1-0 di babak pertama.

Susunan Pemain Indonesia U-20 vs Fiji:

Indonesia U-20: Daffa Fasya; Dony Tri Pamungkas, Kakang Rudianto, Marcell Januar Putra, Sultan Zaky Pramana Putra Razak, Zanadin Fariz, Achmad Maulana Syarif, Arkhan Fikri, Ginanjar Wahyu Rahmadhani, Muh. Dzaki Asraf Huwaidi, Rabbani Tasnim.

Fiji U-20: Aydin Ashaz Mustahib; Peter Ravitisai, Sailas Ratu, Sterling Maikeli Mociu Vasconcellos, Abdullah Bin Aiyas, Clarence Len-lesy Suhayl Hussain, Nabil Mohammed Begg, Thomas Arthur Josua Dunn, Gulam Razool, Melvin Mansheek Mani.

[Gambas:Video CNN]

(sry)





source

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *