Aceh Selatan edukasi peduli lingkungan sejak usia dini

Aceh Selatan edukasi peduli lingkungan sejak usia dini

Aceh Selatan|BidikIndonesia.com – Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan melalui Dinas Lingkungan Hidup menggencarkan edukasi peduli lingkungan sejak usia dini kepada pelajar taman kanak-kanak.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Aceh Selatan Teuku Masrisar yang dihubungi dari Banda Aceh, mengatakan edukasi sejak usia dini ini penting untuk melahirkan generasi peduli lingkungan.

“Kami terus menggencarkan edukasi peduli lingkungan kepada pelajar taman kanak-kanak. Tujuan edukasi sejak usia dini ini untuk melahirkan generasi peduli lingkungan di masa mendatang,” katanya.

Teuku Masrisar mengatakan edukasi peduli lingkungan tersebut di antaranya membuang sampah pada tempatnya, menjaga kebersihan lingkungan, termasuk mengajak keluarga menjaga kebersihan lingkungan.

Menurut dia, edukasi sejak usia dini ini penting untuk menanamkan nilai-nilai peduli lingkungan. Nilai peduli lingkungan tidak harus menunggu anak-anak dewasa, tetapi harus ditanamkan sejak usia dini.

Bacaan Lainnya

Edukasi ini menjadi langkah penting dalam menumbuhkan kepedulian mereka terhadap lingkungan sejak usia dini. Kami berharap anak-anak menjadi duta lingkungan ketika mereka besar kelak,” katanya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *