Aceh Barat|BidikIndonesia.com – Sebanyak 11 dari 15 atlet panahan binaan Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) Aceh Barat berhasil mencatat prestasi membanggakan dengan memastikan tiket menuju ajang Pekan Olahraga Aceh (PORA) 2026.
Ketua Perpani Aceh Barat, Kurdi, menyampaikan keberhasilan ini menjadi capaian sementara yang sangat menggembirakan. Menurutnya, hasil tersebut sekaligus mengukuhkan Aceh Barat sebagai salah satu kekuatan baru di cabang olahraga panahan tingkat provinsi.
“Ini menjadi capaian sementara yang sangat menggembirakan sekaligus mengukuhkan Aceh Barat sebagai salah satu kekuatan baru di cabang olahraga panahan tingkat provinsi,” ujar Kurdi.
Ia menjelaskan, penampilan para atlet binaan Perpani dalam ajang Pra-PORA Panahan di Stadion Harapan Bangsa berlangsung cukup gemilang. Para pemanah muda Aceh Barat bersaing dengan puluhan atlet dari berbagai kabupaten/kota di Aceh dalam adu akurasi yang penuh semangat dan percaya diri.
Atlet panahan Aceh Barat tampil cemerlang pada berbagai nomor, mulai dari Standar Nasional, Recurve, hingga Compound. Mereka berhasil memastikan posisi untuk berlaga di PORA 2026 yang akan digelar di Aceh Jaya.
“Kami bersyukur atas capaian ini, tetapi perjalanan belum selesai. Masih ada beberapa nomor penting yang akan dipertandingkan. Kami berharap akan ada tambahan atlet yang lolos di hari terakhir,” kata Kurdi.
Ia merinci, tim beregu Recurve putri yang diperkuat Karmila, Zahra, dan Mutia sukses mencuri perhatian dengan penampilan solid. Sementara itu, di nomor Recurve putra, Hidayat Taufiq dan Martunis berhasil mengamankan tiket ke PORA.
Di nomor Compound, Tasya Permatasari bersama T. Ikhwanul Akbar dan M. Dicky Ansyura memastikan tempat dalam daftar kontingen Aceh Barat.
Tak ketinggalan, trio atlet Standar Nasional putri — Inayah, Azka, dan Dhiya — juga unjuk gigi dengan performa gemilang, sehingga menambah tiga nama lagi dalam kontingen yang akan berangkat.
“Ini adalah bukti nyata bahwa ketika pembinaan dilakukan secara serius dan terarah, hasilnya bisa kita saksikan sendiri di arena kompetisi. Kami optimistis Aceh Barat akan menjadi salah satu kekuatan penting di cabang panahan PORA mendatang, bahkan mampu bersaing di tingkat nasional,” pungkas Kurdi.***