UPTD IBI Saree dan BBPMSOH Gunung Sindur Lakukan Uji Efektivitas Vaksinasi PMK untuk Indonesia Bebas PMK 2035

UPTD IBI Saree dan BBPMSOH Gunung Sindur Lakukan Uji Efektivitas Vaksinasi PMK untuk Indonesia Bebas PMK 2035

BANDA ACEH, Bidikindonesia.com Kabar baik datang dari Tim Balai Besar Pengujian Mutu dan Sertifikasi Obat Hewan (BBPMSOH) Gunung Sindur yang bekerja sama dengan UPTD IBI Saree, Dinas Peternakan Aceh, untuk melakukan uji efektivitas vaksinasi PMK sebagai langkah menuju Indonesia Bebas Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada tahun 2035.

Kepala UPTD IBI Saree, Dr. Hendra Saputra, S.Pt, MM, dalam pers release kepada wartawan, Jum’at (28/10/2023) menyebutkan menyambut baik kegiatan ini dan sangat antusias dengan hasil kerjasama ini.

Dikatakannya, kader Pelatihan Peternakan tahun 2023 juga ikut terlibat dalam kegiatan pengumpulan sampel ini sebagai bagian dari pembelajaran mereka dalam mempertajam pengetahuan dan keterampilan di bidang handling ternak dan pengambilan sampel darah.

Menurut , Dr. Hendra Saputra, S.Pt, MM, dalam kesempatan ini, sejumlah 1050 sampel darah sapi telah berhasil dikoleksi di Lokasi UPTD IBI Saree selama 56 hari, mulai dari bulan September hingga Oktober 2023.

“Kegiatan ini dilakukan dengan dukungan dan fasilitasi dari UPTD IBI Saree dan dengan kerjasama antara Tim BBPMSOH Gunung Sindur, Dinas Peternakan Aceh, dan 56 orang Kader Pelatihan Peternakan tahun 2023”, katanya.

Bacaan Lainnya

Sementara itu, Dr. Ketut Karuni N Natih, M.Si. dari BBPMSOH Gunung Sindur dan drh. Lilik Prayitno, M.Si., perwakilan dari Tim BBPMSOH Gunung Sindur, mengucapkan terima kasih atas kerjasama yang baik dari UPTD IBI Saree dan Dinas Peternakan Aceh dalam memfasilitasi pengumpulan 1050 sampel darah sapi untuk uji efektivitas vaksinasi PMK.

Kepala UPTD IBI Saree, Dr. Hendra Saputra, S.Pt, MM, juga menyambut baik kegiatan ini dan sangat antusias dengan hasil kerjasama ini.

Kader Pelatihan Peternakan tahun 2023 juga ikut terlibat dalam kegiatan pengumpulan sampel ini sebagai bagian dari pembelajaran mereka dalam mempertajam pengetahuan dan keterampilan di bidang handling ternak dan pengambilan sampel darah.

Demikian juga Kadisnak Aceh, Zalsufran, sangat mengapresiasi kerja keras Tim UPTD IBI Saree sebagai tuan rumah dalam melayani dan bekerja sama dengan tim BBPMSOH Gunung Sindur dalam pengumpulan 1050 sampel darah sapi untuk keperluan uji efektivitas vaksinasi PMK.

“Bersama-sama, kita optimis mencapai target Indonesia Bebas PMK 2035.”, katanya.[Medialatahzan]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *