Aceh Besar | BidikIndonesia – Ada keunikan dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kabupaten Aceh Besar tahun 2024 ini. Secara kebetulan, semua Bacalon Bupati memiliki nama diawali dengan huruf M.
Yakni Muharram Idris, Musannif, serta dua mantan Bupati Aceh Besar, Muklis Basyah dan Mawardi Ali.
Terlepas dari hal yang menjadi pembicaraan ringan warga di warung kopi tersebut, hingga Kamis (29/8/2024) pukul 00.00 WIB, dua pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Aceh Besar telah resmi mendaftar ke Komisi Independen Pemilihan (KIP) setempat.
Pasangan Komando Independen, Muharram Idris-Syukri A.Jalil yang maju melalui jalur perseorangan, menjadi yang pertama mendaftar pada Selasa (26/8/2024).
Disusul oleh pasangan Musannif Bersama Sanusi (MBS) pada Rabu (28/8/2024) sore.
Kemudian, Ketua KIP Aceh Besar, T. Khairun Salim, mengonfirmasi bahwa pasangan Mukhlis Basyah-Tgk. M. Jazuli atau Adun-Abati (ADAB) telah menjadwalkan pendaftaran mereka untuk hari ini, Kamis (29/8/2024).
“Satu pasangan lagi (Mawardi Ali-Irawan Abdullah) belum memberikan konfirmasi hingga sore ini,” kata Khairun Salim kepada Kanalinspirasi, usai menerima pendaftaran pasangan MBS.
Merujuk pada Peraturan KPU Nomor 2 Tahun 2024, pendaftaran pasangan calon dijadwalkan pada 27 hingga 29 Agustus 2024.
Artinya, Kamis ini adalah hari terakhir bagi calon untuk mendaftarkan diri ke KIP.[Kanalinspirasi]