Santri Dayah Al-Furqan Bambi Paskibraka Hari Santri Nasional Se-Kab. Pidie 2023

Santri Dayah Al-Furqan Bambi Paskibraka Hari Santri Nasional Se-Kab. Pidie 2023

[Sigli] Upacara peringatan Hari Santri Nasional (HSN) yang digelar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pidie berlangsung meriah dihadiri oleh lebih 1500 santri/wati  dari 50 dayah bertempat di Lapangan Pidie Convention Center (PCC) Minggu (22/10/2023).

  

Kesuksesan pergelaran even tahunan Santri/santriwati yang diperingati secara nasional se-Indonesia tersebut tidak lepas kesuksesan Pasukan Pengibar Bendera di acara dimaksud.

  

Sebagaimana disampaikan oleh Humas Dayah Al Furqan, Ustaz Gusmarwan, S.Pd, M.Pd, bahwa tim penggerek bendera Dayah Al Furqan dipilih oleh panitia HSN untuk menjadi pembawa dan penggerek bendera Merah Putih di ajang yang dihadiri oleh PJ Bupati Pidie, Ir. Wahyudi Adisiswanto, M.Si dan Muspida Kab Pidie tersebut.

Bacaan Lainnya

  

Karena itu, Ujar Ustaz Gus, kami minta Pak Saifullllah Guru Olah Raga di Dayah kami ditugaskan untuk melatih anak-anak supaya siap menjadi menjadi tim dimaksud. Maka dipilihkan 1. Muhammad Ikhsan, 2. Fathan Mubina, 3. Ibnu Muharrir, 4. Daffa Taqy, 5. T. Adil Ziyan, 6. Syahrul Ramadhan, 7. Khairul Anam, 8. Muhammad Al Anshar, 9. Muhammad Raihal. Anak-anak Dayah Al Furqan ini merupakan gabungan dari santri Madrasah Aliyah kelas 10 dan kelas 11 serta santri MTs kelas 9.

  

Pimpinan Dayah Al Furqan, Drs. Tgk H.M, Ridwan Ismail, SH, MH didampingi oleh Sekretaris Dayah, Ustaz Ramzi, S.Pd.I, M.Pd membenarkan keikutsertaan santri Dayah Al Furqan menyukseskan acara tersebut. Alhamdulillah anak-anak tampil prima dan kami bangga atas tampilan mereka, ujar Abu Red panggilan akrab Pimpinan Dayah Al Furqan Bambi dalam keceriaan. Kiranya ke depan Dayah Al Furqan Bambi kian terdepan. Amin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *