Jakarta, CNN Indonesia —
Kualitas rumput lapangan Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) mendapat pujian dari timnas Vietnam yang melakukan latihan resmi jelang melawan Indonesia pada semifinal Piala AFF 2022, Kamis (5/1).
Para pemain Vietnam menjalani latihan resmi di lokasi pertandingan untuk kali pertama pada sore kemarin.
Itu merupakan latihan pertama timnas Vietnam di luar ruangan setelah tiba di Jakarta pada Rabu (4/1) dini hari. Sebelumnya pada Rabu sore latihan Nguyen Quang Hai dan kawan-kawan harus dilakukan dalam ruangan hotel karena hujan deras.
Dalam latihan di Stadion GBK, permukaan lapangan mendapat sorotan tersendiri. Para pemain tampak tertarik dengan rumput hijau SUGBK. Dikutip dari Soha, Kiper Dang Van Lam sampai menunduk dan memegang rumput berkali-kali.
Dengan kualitas rumput yang rapi disebutkan pula permainan kaki ke kaki Vietnam bakal berjalan lancar.
Timnas Vietnam menjalani latihan di GBK dengan begitu fokus. Skuad Golden Star tampak tak ingin lengah menghadapi tuan rumah.
Selain menjalani pemanasan, latihan lain yang dilakoni timnas Vietnam pada Kamis sore tersebut antara lain adalah menu koordinasi dan membangun serangan.
Salah satu pemain Vietnam yang mengalami cedera dalam laga terakhir fase grup Nguyen Phong Hung Duy sudah kembali berlatih dengan rekan-rekannya.
Kendati tak pernah kalah dari Indonesia dalam lima tahun terakhir, Park Hang Seo tak ingin anak asuhnya terlena dengan catatan tersebut.
[Gambas:Video CNN]
(nva/har)
source