PPPKMI Gelar Pelantikan dan Rapat Kerja Pengurus Daerah

PPPKMI Gelar Pelantikan dan Rapat Kerja Pengurus Daerah

Bidikindonesia | Banda Aceh – Perkumpulan Promotor dan Pendidik Kesehatan Masyarakat Indonesia (PPPKMI) menggelar pelantikan dan rapat kerja pengurus daerah periode 2022-2026 yang berlangsung di Bapelkes Aceh, Banda Aceh, Sabtu (7/10/2023).

Dalam sambutannya, ketua umum PPPKMI Aceh, H. Ibrahim Laweung, HS, AMK., SKM., M.NSc menyampaikan, PPPKMI dia Aceh terbentuk sejak tahun 2016 silam dan telah dibentuk sebanyak 10 kabupaten kota dengan jumlah anggota lebih dari seribu anggota di 23 kabupaten kota se-Aceh.

“PPPKMI ini telah kita bentuk sejak tahun 2016 lalu dan Alhamdulillah telah terbentuk sebanyak 10 kabupaten kota di Aceh dengan jumlah anggota lebih seribu lebih,” kata Ibrahim Laweung yang juga warek III UTU.

Lebih lanjut, Ibrahim Laweung menuturkan, banyak kali permasalahan terkait kesehatan di Indonesia khususnya provinsi Aceh, maka dari itu PPPKMI Aceh terus bekerja dan berusaha untuk mencegah dengan cara mensosialisasikan pencegahan penyakit-penyakit tersebut.

“Kedepannya kita dari PPPKMI Aceh terus mempromosikan cara mencegah penyakit baik stunting, diabetes maupun penyakit menular lainnya,” ujarnya.

Bacaan Lainnya

“Kami mengajak kepada masyarakat agar terus menjaga pola hidup sehat dan perbanyak olahraga,” sambungnya.

Dalam kesempatan tersebut, Ibrahim Laweung mengucapkan terima kepada panitia yang telah melaksanakan kegiatan ini sehingga terlaksana dengan sukses.

“Kami ucapkan terimakasih banyak kepada panitia telah melaksanakan tugasnya dengan baik sehingga acara ini berjalan dengan lancar,” ucapnya.

Sementara itu, ketua umum pusat PPPKMI, dra. Rita Darmawati., MSPH. secara virtual mengucapkan, selamat atas dilantiknya kembali ketua umum PPPKMI Aceh, H. Ibrahim Laweung, HS, AMK., SKM., M.NSc, semoga terus menjalankan tugasnya dengan baik dan tetap menjalankan undang-undang kesehatan.

“Kami ucapkan selamat atas pelantikan ketua umum PPPKMI Aceh, kami harapkan PPPKMI Aceh terus mempromosikan kesehatan dan sesuai undang-undang kesehatan, sekali lagi saya ucapkan selamat bekerja kembali sebagai ketua umum PPPKMI Aceh,” ucapnya.

Dalam acara pelantikan tersebut turut dihadiri, mantan gubernur Aceh, dr. Zainini Abdullah, direktur rumah sakit jiwa Aceh, dr. Hanif, perwakilan dari Lembaga Wali Nanggroe, para pengurus PPPKMI se-Aceh dan mahasiswa dari berbagai kampus jurusan kesehatan di Banda Aceh.[HarianDAERAH]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *