BidikIndonesia.com, Aceh Barat – Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78 Tahun 2024 Polres Aceh Barat Polda Aceh laksankan kegiatan bakti Sosial donor darah berlangsung di Joglo, Meulaboh, Aceh barat. sabtu 22 Juni 2024.
Kapolres Aceh Barat AKBP Andi Kirana, S.I.K., M.H melalui Kasie Dokkes Aipda Muchlis S.Kep mengatakan. Donor darah kali ini adalah bentuk kepedulian Polri dan TNI terhadap kesehatan masyarakat,
Selain itu juga bagian Wujud pengabdian kepada Polri dan TNI Aceh kepada masyarakat guna meningkatkan silaturrahmi dan pedekatan dengan masyarakat. ujarnya.
“Donor Darah kali ini terkumpul sebanyak 65 kantong darah, darah tersebut akan diserahkan oleh PMI ke Rumah Sakit Umum (RSU) Cut Nyak Dhien Meulaboh, Aceh Barat, adapun peserta donor sebanyak 55 orang gagal karena tidak lulus skrining singga mereka tidak bisa donor.” ujar Aipda Muchlis S.Kep.
Kepala Ruangan UTD, RSU Cut Nyak Dhien Meulaboh Mairizal A. Md. AK, menambahkan, Donor darah kali ini kami sangatlah terbantu untuk memenuhi kebutuhan darah pasien yang sedang dirawat. Oleh karenanya kami para petugas Kesehatan mengucapkan terima kasih atas perhatian Kapolres Aceh Barat
lebih lanjut. Kegiatan seperti ini sangat positif dan membantu kami, terutama dalam memenuhi kebutuhan darah kepada pasien yang sedang dirawat di RSU, oleh karena itu kami tak lupa mengucapkan terima kasih kepada bapak Polres Aceh Barat AKBP Andi Kirana, S.I.K., M.H, dengan harapan bakti Sosial donor darah seperti ini perlu berkelanjutan.” ujar Mairizal.
Dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke 78 Sidokkes Polres Aceh Barat bekerja sama dengan Unit Tranfusi Darah (UTD) Rumah Sakit Umum Cut Nyak Dhien laksana bakti Sosial Donor dorah ikut serat donor Kapolres, Wakapolres, Para PJU, Personel Polres Aceh Barat, Jajaran Polsek bersama TNI serta Ibu Bhayangkari Polres.[AtjehTerkini]