Aceh Utara | Bidikindonesia.Com, Tepat pukul 08.00 WIB, seluruh Pejabat Struktural, Staf serta CPNS membentuk barisan di Ruang Serba Guna Lapas Lhoksukon ikuti upacara dalam rangka memperingati hari pahlawan 10 November 2022
Bertindak sebagai Inspektur Upacara adalah Kalapas Lhoksukon, Bpk. Yusnaidi, S.H., M.Si. dan Komandan Upacara adalah Ka.KPLP, Bpk. Zul Ramlan, S.H..Kamis, 10 November 2022
“Dengan senjata bambu runcing, dengan pemikiran, dengan karya-karya nyata, para Pahlawan Bangsa telah mengajarkan kepada kita bahwa: kita bukan Bangsa Pecundang. Kita tidak akan pernah rela untuk bersimpuh dan menyerah kalah. Sebesar apapun Ancaman dan Tantangan akan kita hadapi. Dengan tangan mengepal, dan dada menggelora.
Dari Aceh hingga Papua, saya melihat dan
merasakan geliat serta semangat untuk bangkit makin menyala. Masyarakat di mana pun berada menyuarakan gairah untuk berantas kebodohan dan perangi kemiskinan dalam arti yang luas. Mulai dari meningkatkan pengetahuan, melatih ketrampilan, sampai dengan budi daya dan pengelolaan hasil bumi.” Sebut Kalapas Yusnaidi, SH, M.Si membacakan sambutan Menteri Sosial R.I.
Dalam upacara turut juga dibacakan pesan pesan para pahlawan yang harus terus dilaksanakan dalam kehidupan sehari-hari.
Perayaan Hari Pahlawan tahun ini mengambil tema “Pahlawanku Teladanku”, Tutupnya Yusnaidi.