Dayah Al Furqan Bambi Silaturrahmi Alumni Lintas Generasi

Dayah Al Furqan Bambi Silaturrahmi Alumni Lintas Generasi

Dayah Al Furqan Bambi Adakan Silaturrahmi Alumni Lintas Generasi

[Sigli] Dayah Al Furqan Bambi, dan juga dikenal dengan Pesantren Modern Terpadu [PMT) Al Furqan Bambi, mengadakan silaturrahmi lintas generasi  bertempat di Musalla Dayah tersebut, 27/05/2023 kawasan Bambi, Sigli, Pidie.

Pendiri sekaligus Pembina Yayasan,  Dr. Tgk. H.M Jamil Ibrahim, SH, MH, MM dalam sambutannya mengatakan bahwa ia sangat terharu bisa bertemu dengan murid-murid yang ia didik dan bina puluhan tahun lalu. Sekarang murid-muridnya tersebut telah berkarya di berbagai bidang dan pada hari tersebut kumpul bersama-sama di Al Furqan.

‘Ya saya sangat terharu melihat semua anak-anak saya. Sulit dibayangkan puluhan tahun lalu ketika anda-anda semua duduk di ruang belajar atau dalam musalla ini ketika itu. Sekarang anda-anda semua telah menjadi Bapak-Bapak dan Ibu-Ibu. Kitapun duduk bersama pada hari ini. Ini sungguh momen yang sangat mengharukan’.

 

Bacaan Lainnya

Alumni Siap Bahu Membahu Memajukan Al Furqan.

Dalam pertemuan penuh kekeluargaan tersebut, para alumni menyepakati berbagai kegiatan guna terus memajukan Al Furqan.

Sebagaimana disampaikan oleh Ketua Panitia Kegiatan, Moenawar, S.Ag, MH (Bendahara Yayasan), didampingi oleh Ainal Mardhiah, S.Ag (Akomodasi & Konsumsi) yang juga alumni leting 3 & Leting 1, mengatakan bahwa berkumpulnya para alumni lintas generasi pada hari ini telah menyepakati berbagai hal antara lain:

  1. Berpatisipasi untuk kemajuan Dayah sesuai dengan bidang-masing masing, seperti promosi dayah oleh alumni yang bekerja di berbagai media baik elektronik dan cetak.
  2. Pembenahan dan pengembangan serta tata kelola pembelajaran/ pengajaran menjadi lebih baik ke depan.
  3. Menggalang dana untuk mensubsidi santri atau calon santri dari keluarga miskin yang belajar di Dayah Al Furqan.
  4. Menggalang dana untuk menanggung penuh SPP untuk anak-anak yatim/piatu dari anak almarhum/ almarhumah alumni untuk belajar di Dayah Al Furqan.
  5. Pengembangan Dayah dari sisi infrastruktur dan penunjang pembelajaran, kesehatan dan lingkungan dayah yang nyaman bagi seluruh sivitas Dayah

Kegiatan silaturrahmi lintas generasi ini berlangsung dalam suasana penuh keakraban. Tampak para alumni hadir dari berbagai kota di Aceh spereti Banda Aceh, Bireun dan Sigli sendiri dan mereka telah mengisi berbagai jabatan baik publik, swasta ataupun berwiraswasta seperti  Jamaluddin, Wahyudi dan Marwan (Leting 1), Mukhlis Zuardi dan Muslem Sulaiman (Leting 2). Tarmizi M. Nur, T. Bustami dan Suryanti (Leting 3), Fauziah (Ozzy), Ratna Jumpa, dalan lain-lain. Silaturrahmi diakhiri dengan santapan hidangan ringan dan minuman ringan yang disediakan panitia.

Salah seorang alumni muda (lulus tahun 2010an) mengatakan sangat senang bisa berada bersama-sama pendiri Dayah Al Furqan Bambi. Kalau dulu dengar dengar namanya saja. Malah sekarang bisa bersama beliau dan juga alumni-alumni didikan langsung beliau terutama alumni generasi 1 hingga 4.

Ini sungguh luar biasa, apalagi program-program alumni juga cukup bermanfaat. Terima kasih banyak Guree Ustaz Ustaz Jamil yang kembali bersedia membina Dayah Al Furqan Bambi. Kami para alumni siap membantu secara bersama-sama, ujarnya diakhir pembicaraaannya.