Aceh Besar | BidikIndonesia – Sebanyak 40 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Besar yang terpilih pada Pemilihan Legislatif (Pileg) Februari 2024 lalu resmi dilantik menjadi wakil rakyat.
Pelantikan sekaligus pengucapan sumpah anggota DPRK periode 2024-2029 tersebut berlangsung dalam rapat paripurna,di Gedung DPRK Aceh Besar, Kota Jantho, Selasa (20/8/2024).
Prosesi pengucapan sumpah tersebut dipandu langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri Kota Jantho, Fadhli, dan berlangsung dengan khidmat.
“Demi Allah saya bersumpah bahwa saya akan memenuhi kewajiban saya sebagai anggota DPRK Aceh Besar dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya sesuai peraturan perundang-undangan dengan berpedoman pada Pancasila dan UU Dasar 1945,” ucap Fadhli diikuti seluruh anggota dewan dilantik.
Sebagai informasi, dari 40 wakil rakyat Aceh Besar yang dilantik tersebut diisi 17 anggota inkumben dan 23 wajah baru.
Berikut nama-nama anggota DPRK Aceh Besar periode 2024-2029 yang resmi dikukuhkan (disusun berdasarkan partai).
Partai PAN
- Abdul Muchti, A.Md
- Fahrizal, A.Md
- Rahmad Aulia, S.Pd.I
- Andri Kusmayadi
- Dr Yusran, S.Pd.I, M.A
- Ahmad Zainuri, S.T.
- Bahtiar, S.T., M.Si
- Maulana Akbar
Partai Aceh:
- Ridha Hidayatullah, S.H.I., M.H.
- Muslim
- Naisabur
- Saifuddin
- Ananda Musni Caesar, A.Md
- Putri Nazarah, S.E.
- Syahrizal
PKB:
- Muklis
- Yusran Efendi
- Apriono, S.T.
- Sarjan
- Syahrizal
- Muhsin, S.Si
PKS:
- Zulfikar Aziz, S.E.
- Eka Rizkina, S.Pd.
- Ruslan Efendi, S.H.I.
- Mursalin, S.H.I.
- Muhammad Alif Khairullah
NasDem:
- Zulfikar, S.H., M.Kn
- Jailani, S.Sos
- Zulkarnen
Demokrat:
- Dahlan
- Tgk Irfan Siddiq, S.Pd
- Firdaus Armia
Partai Golkar:
- Khairuddin, S.E.
- Wiki Noviandi
PPP
- Satria Maulana Putra, S.E., M.M.
- Darmansyah
PBB
- Zamzami, A.Md
- Firdaus, S.E., M.M.
Partai Gelora:
- A Sabur, S.Sos
Partai Darul Aceh
- Tgk Mahyudin.[Suaraaceh]