Wabub Lampung Utara Hadiri Gebyar Sholawat Bersama Habib Abdurahman

Wabub Lampung Utara Hadiri Gebyar Sholawat Bersama Habib Abdurahman

Lampung Utara, Bidikindonesia,-Wakil Bupati Lampung Utara Ardian Saputra menghadiri gebyar Sholawat bersama Habib Abdurrahman bin Hasan Al-Hadad. Pimpinan Majlis Taklim MPR Kalibalangan.

Dalam rangka HUT Desa Negara Batin II dilapangan Desa Negara Batin II, Sungkai Utara, Jumat 10 Pebruari 2023.

Dalam sambutannya, orang nomor dua di Kabupaten Lampung Utara ini mengucapkan Selamat Hari Ulang Tahun kepada Desa Negara Batin II. “ Saya berharap, Desa Negara Batin II ini kedepan akan semakin jauh lebih baik lagi, maju dan berkembang sebagaimana harapan seluruh warga masyarakatnya,” ujar Ardian Saputra.

Tak hanya itu, Ardian Saputra juga meminta kepada seluruh lapisan masyarakat yang hadir untuk lebih menjaga kerukunan, kekompakan, dan keamanan dilingkungannya masing-masing.

Dalam kesempatan tersebut, Ardian Saputra juga mengucapkan terima kasih kepada Kepala Desa Negara Batin II, Camat Sungkai Utara dan Forkopincam, serta seluruh panitia pelaksana yang telah mengadakan kegiatan Gebyar Sholawat ini.

Bacaan Lainnya

“Saya berharap, kegiatan semacam ini juga dapat diikuti oleh desa atau kecamatan lainnya, untuk meningkatkan keimanan kita kepada Allah SWT ,” ujar Ardian Saputra.

 

 

 

Pos terkait