Minggu, 12 Februari 2023 – 06:18 WIB
VIVA Politik – Politisi Partai Golkar yang juga anggota Komisi XI DPR RI, Mukhamad Misbakhun, turun ke konstituennya di Daerah Pemilihan Jawa Timur II (Kota Pasuruan, Kabupaten Pasuruan, Kota Probolinggo, dan Kabupaten Probolinggo). Pelaku UMKM kali ini menjadi sasarannya.
Kepada mereka, Misbakhun meminta untuk memanfaatkan standardisasi pembayaran menggunakan metode kode quick response (QR) dari Bank Indonesia (BI). Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS), jelas Misbakhun, memudahkan dan menjamin keamanan transaksi jual beli.
Misbakhun melakukan sosialisasi QRIS tersebut dalam kunjungan kerjanya ke Kabupaten Pasuruan dan Kota Pasuruan Jawa Timur. Dalam kunker itu, Misbakhun juga menjadi pembicara pada sosialisasi QRIS yang diselenggarakan Komisi XI DPR dan BI.
Pada Jumat, Misbakhun menghadiri diskusi bertema ‘Peran QRIS Dalam Mendorong Pelaku UMKM Naik Kelas’ di Balai Desa Mendalan, Kecamatan Winongan, Kabupaten Pasuruan.
Berlanjut Sabtu kemarin 11 Februari 2023, menjadi narasumber diskusi bertema ‘Peran Bank Indonesia Dalam Mendorong Akses Pembiayaan Bagi Para Pelaku UMKM’ di Kota Pasuruan. Menurut dia, jumlah pedagang atau merchant pengguna QRIS terus bertambah.
“BI adalah mitra kami di Komisi XI DPR. QRIS ini merupakan program unggulan BI, termasuk untuk bapak dan ibu pelaku UMKM,” ujar Misbakhun, dalam keterangannya, dikutip Minggu 12 Februari 2023.
Halaman Selanjutnya
Hal itu dipaparkannya di hadapan ratusan pedagang kecil yang menghadiri sosialisasi di Gedung Karya Indah, Kota Pasuruan.
source