Jumat, 17 Februari 2023 – 17:02 WIB
VIVA Politik – Elite Partai Nasdem tak masalah dengan omongan politikus PDI Perjuangan (PDIP) Masinton Pasaribu yang mengatakan pihaknya tau mau gabung ke dalam poros pendukung Anies Baswedan. Poros pro Anies saat ini digagas Nasdem, PKS, dan, Demokrat dalam Koalisi Perubahan.
Ketua DPP Partai Nasdem Effendy Choirie mengatakan hak dari setiap parpol dalam menentukan arah politiknya menyongsong pesta demokrasi 2024.
“Nggak gabung juga bagus. Dalam demokrasi masing-masing punya hak. Yang penting saling menghormati,” kata Gus Choi, sapaan akrabnya, Jumat, 17 Februari 2023.
Gus Choi mengimbau kepada para elite politik di Tanah Air untuk bertarung secara damai dan jujur dengan menyiarkan narasi yang baik ke publik.
“Demokrasi caci maki, fitnah saling menghancurkan harus dihentikan. Kita kembangkan demokrasi yang mendidik yaitu menebarkan pikiran dan gagasan yang mencerahkan dan menampilkan prilaku politik yang berakhlak,” kata Gus Choi.
Sebelumnya, poliikus PDIP Masinton melempar sinyal pihaknya tak mau bergabung dengan Koalisi Perubahan yang dijajaki Nasdem, Partai Demokrat dan PKS untuk Pilpres 2024.
Halaman Selanjutnya
Alasan Masinton, PDIP sudah punya parpol koalisi pemerintah yang disebutnya sudah banyak membuat perubahan selama Presiden Jokowi menjabat.
source