4 Bintang Manchester United Perpanjang Kontrak

4 Bintang Manchester United Perpanjang Kontrak

Jakarta, CNN Indonesia

Empat bintang Manchester United dipastikan memperpanjang kontrak dengan durasi tambahan satu tahun.

Empat pemain yang mendapat perpanjangan kontrak adalah Diogo Dalot, Fred, Marcus Rashford, dan Luke Shaw. Awalnya kontrak keempat pemain tersebut akan habis di akhir musim dan dengan perpanjangan kontrak, itu berarti mereka diikat hingga akhir musim 2023/2024 mendatang.

“Ya, saya bisa memberikan konfirmasi tentang hal itu.”

Bacaan Lainnya


ADVERTISEMENT


SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saya senang karena skuad ini berjalan ke arah yang tepat dan mereka punya kontribusi besar terhadap hal tersebut,” ucap pelatih Manchester United Erik Ten Hag dikutip dari situs resmi klub.

Keempat pemain tersebut kerap jadi pilihan utama Ten Hag. Dalot dan Shaw dipercaya turun sebagai full back. Fred sering dimainkan sebagai gelandang bertahan sedangkan Rashford adalah andalan di lini depan.

“Kami ingin berkembang, kami ingin dukungan dari para pemain tersebut dan kami ingin mereka terus bertahan untuk menjaga proses [perkembangan],” tutur Ten Hag.

“Itu jadi alasan munculnya keputusan ini. Saya yakin ini adalah keputusan tepat. Kami ingin membangun tim untuk masa depan, untuk tahun-tahun mendatang, dan mereka harus jadi bagian di dalamnya,” tutur Ten Hag.

Manchester United saat ini ada di posisi kelima klasemen Liga Inggris. MU memiliki 26 poin dan tertinggal 11 angka dari Arsenal yang saat ini jadi pemuncak klasemen.

[Gambas:Video CNN]

(ptr/ptr)





source

Pos terkait