Waspada Penipuan! Modus Catut Nama Bupati Pidie Jaya

Waspada Penipuan! Modus Catut Nama Bupati Pidie Jaya

Mudos penipuan dengan mencatut nama Bupati Pidie Jaya, H Syibral Malasyi.

Meureudu | BidikIndonesia Pemerintah Kabupaten Pidie Jaya mengingatkan masyarakat untuk berhati-hati terhadap modus penipuan yang mencatut nama Bupati setempat.

Informasi yang diterima dari Kabag Humas Prokopim Pidie, M Riza Andika, Kamis (13/3/2025), pelaku menggunakan nomor WhatsApp 0821 85420947 dan foto resmi Bupati Pidie Jaya, atas nama H Syibral Malasyi untuk meyakinkan korban.

“Komunikasi yang dilakukan dengan modus pengiriman dana pada rekening pribadi. Ia mengaku sebagai perwakilan atau orang dekat Bupati dengan tujuan menipu masyarakat,” sebutnya.

Riza menegaskan bahwa nomor dimaksud bukanlah nomor milik Bupati Pidie Jaya. Ia juga mengatakan pentingnya kewaspadaan masyarakat terhadap nomor-nomor yang mencurigakan dan seraya menghimbau masyarakat untuk tidak mudah terpengaruh.[HP]

Bacaan Lainnya

“Jika ada pihak yang mengatasnamakan Bupati Pidie Jaya atau pejabat lain di lingkup Pemkab Pijay untuk kepentingan pribadi atau transaksi mencurigakan, segera laporkan ke pihak berwenang,” tutup Riza.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *