Kota Lhokseumawe Raih penghargaan Rekor MURI Dari Gerakan Bagi 10 Juta Bendera

Kota Lhokseumawe Raih penghargaan Rekor MURI Dari Gerakan Bagi 10 Juta Bendera
Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Pj. Walikota Lhokseumawe Dr. Drs Imran M.Si, MA.Cd. oleh Mendagri.yang berlangsung di Ruang Sasana Bhakti Praja Gedung C Lantai 3 Kementerian Dalam Negeri, Jakarta, Selasa 5 September 2022.

Jakarta | Bidikindonesia.Com, .Pemerintah Kota Lhokseumawe meraih penghargaan Rekor MURI terkait Gerakan Nasional pembagian 10 juta bendera merah putih .

Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Pj. Walikota Lhokseumawe Dr. Drs Imran M.Si, MA.Cd. oleh Mendagri.yang berlangsung di Ruang Sasana Bhakti Praja Gedung C Lantai 3 Kementerian Dalam Negeri, Jakarta, Selasa 5 September 2022.

Gerakan Nasional Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih di seluruh Indonesia yang digagas Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) bersama Direktorat Jendral Politik selama Bulan Agustus 2022 berhasil dicatatkan dalam Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI).

Selain Kota Lhokseumawe, ada 12 daerah lainnnya di Indonesia yang juga diberikan penghargaan, yakni Provinsi Jawa Timur, Provinsi Jambi, Provinsi Kalimantan Selatan, Sekretaris Daerah Papua., Walikota Surabaya,bupati Banggai, Bupati Bone, Bupati Bone Bolango, Bupati Lombok Tengah ttt, PJ walikota Banda Aceh, pj Bupati kepulauan Tonimbar, PJ Bupati MAPPI.

Pj Walikota Lhokseumawe, Dr.Drs.Imran M.Si, MA , Cd kepada wartawan di Jakarta menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat Lhokseumawe, insan pers ,lembaga pemerintah daerah ,lembaga kemasyarakatan ,lembaga usaha, bahwa hari ini kita mendapatkan penghargaan dari Bapak Menteri Dalam Negeri terkait dengan dukungan kita dalam menyukseskan gerakan 10 juta bendera merah putih yang digagaskan oleh Mendagri bersama dengan Direktorat Jendral Politik Kemendagri.

Bacaan Lainnya

Berdasarkan hasil survei hari ini yang dilakukan telah terkumpul sebanyak 12 juta bendera untuk seluruh Indonesia dan telah dibagikan kepada seluruh elemen masyarakat yang ada di Indonesia.

“Kita merupakan salah satu komponen yang menyumbangkan terkait dengan gerakan nasional 10 juta bendera tersebut,” ujar pH walikota,. Dikatakannya dimana Lhokseumawe dari berbagai lembaga pemerintah dan non pemerintah telah mengumpulkan sebanyak 5.007 lembar bendera yang telah kita sebarkan kepada seluruh masyarakat mulai penyerahan secara simbolis pada tanggal 1 Agustus 2022. Kemudian dilanjutkan oleh semua aparat pemerintah mulai dari tingkat Pemko Lhokseumawe hingga ke tingkat Gampong untuk membagikan bendera kepada seluruh masyarakat.

“Ini menunjukkan bahwa masyarakat Lhokseumawe pun tidak putus putusnya mencintai NKRI yang dibuktikan dengan bagaimana dukungan masyarakat mulai dari persiapan perayaan HUT ke 77 RI kemudian pengibaran bendera ,penurunan bendera ,kemudian pesta rakyat bahkan karnaval yang dilakukan kota Lhokseumawe yang menghadirkan lebih dari 6.000 peserta dan pengunjungnya yang luar biasa banyak sekali”, ujar Imran.

Sekali lagi saya sampaikan , ini semua tidak akan berarti tanpa ada dukungan ,Tampa ada kerjasama dan kolaborasi antara pemerintah dengan masyarakat , pemerintah dengan swasta, pemerintah dengan berbagai macam organisasi kemasyarakatan yang ada di kota Lhokseumawe .

Momen penerimaan penghargaan ini saya rasa merupakan momen kebangkitan kembali dari antusiasme masyarakat , dari semangat masyarakat untuk mendukung tehadap berbagai program yang dicanangkan pemko Lhokseumawe kedepan.

Sekali lagi terima kasih saya ucapkan kepada masyarakat dan semua komponen masyarakat kota Lhokseumawe, mudah mudahan dukungan dan doa masyarakat kota Lhokseumawe akan mendapatkan penghargaan penghargaan yang lain dimasa akan datang, tambah pj walikota.(Gel)