Dimeriahkan Nasyid, Warga Dusun Komes Kenduri Maulid

Dimeriahkan Nasyid, Warga Dusun Komes Kenduri Maulid

Kota Juang | BidikIndonesia  – Warga Dusun Komes, Gampong (Desa) Bireuen Meunasah Capa, Kecamatan Kota Juang, Bireuen, menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H /2024 M.

Acara yang dihadiri ribuan masyarakat dari berbagai gampong ini, dilaksanakan di halaman Mushalla Al Ikhlas, Jalan Gayo, KM 1, dusun setempat, Minggu, 27 Oktober 2024.

Kegiatan tersebut diisi dengan persembahan Nasyid (Hadrah) Al Mustawa, Blang Keutumba, Juli, Bireuen, pimpinan Tgk Muhammad Hafidh.

Ketua panitia pelaksana kegiatan Tgk Muhammad Ilyas Matharus kepada Kabar Bireuen mengatakan, peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW sudah menjadi agenda rutin warga Dusun Komes setiap tahunnya.

Peringatan maulid nabi ini juga dirangkai dengan penyantunan sejumlah anak yatim dan dilanjutkan kenduri makan bersama.

Bacaan Lainnya

Menurut Tgk Muhammad Ilyas Matharus, kenduri maulid nabi ini murni diprakarsai oleh warga Dusun Komes Gampong Bireuen Meunasah Capa.

Mereka berbondong-bondong membawa makanan yang telah dimasak ke Mushalla Al Ikhlas untuk dikendurikan.

“Di samping itu, panitia juga menyediakan salah-satu makanan khas Aceh yaitu kari daging sapi,” ujarnya.

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan momentum untuk meneladani perilaku dan perbuatan mulia Nabi Muhammad SAW

Diharapkan dengan momen ini dapat lebih memperkuat keimanan kita dan meningkatkan kecintaan kita pada Rasulullah dengan mengikuti sunnah-sunnahnya.

“Baik berupa perkataan, perbuatan maupun segala kebiasaan sikap Rasulullah,” ujarnya.

Selain itu, peringatan maulid Nabi Muhammad SAW ini, mari kita jadikan sebagai ajang memperkuat silaturahmi, saling berbagi, saling membantu, membangun kebersamaan dan persaudaraan dan saling menjaga persatuan dan persaudaraan antar umat dan masyarakat.

Syukur alhamdulillah kegiatan ini berjalan dengan lancar, tertib tanpa adanya kendala yang berarti. Semua ini tidak luput dari kerjasama para warga Dusun Komes yang terlibat langsung sebagai panitia acara.

“Terima kasih dan apresiasi kepada semua pihak, yang telah memberi dukungan dan ikut partisipasi dalam kegiatan ini,” ucap Tgk Muhammad Ilyas.[KabarBireuen]